KOMPETISI DEBAT SASTRA 2024
BERITA ACARA PENJURIAN TAHAP I FINALIS

Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp

Pada Selasa, 27 Agustus 2024, telah dilaksanakan Penjurian Tahap I Kompetisi Debat Sastra 2024 Komunitas Salihara melalui platform virtual, Zoom. Dewan Juri dalam Penjurian Tahap I ini, yaitu:

  1. Feby Indirani
  2. Kiki Sulistyo
  3. Ronny Agustinus

Berdasarkan hasil penjurian dan diskusi yang dilaksanakan, Dewan Juri mengambil keputusan bahwa Finalis Kompetisi Debat Sastra 2024, adalah sebagai berikut:

1. Kelompok Mayapada, SMA Negeri 8 Jakarta

Judul Makalah

“Antroposentrisme: Kaitan Moralitas Manusia Terhadap Hegemoni Alam pada Novel Pak Tua yang Membaca Kisah Cinta Karya Luis Sepúlveda dan Harimau! Harimau! Karya Mochtar Lubis”

 

 

2. Kelompok Pasukan Akhir Tahun, Tidak dari Satu Sekolah (SMA ABBS Surakarta, SMK Negeri 2 Depok, SMA Warga Surakarta)

Judul Makalah

“Menembus Hutan dan Menjelajahi Karakter: Membandingkan Tema, Tokoh, dan Hal-Hal yang Membentuk Novel Harimau! Harimau! Karya Mochtar Lubis dan Pak Tua yang Membaca Kisah Cinta Karya Luis Sepúlveda”

 

 

3. Kelompok Tiga Serumpun, SMA Santo Fransiskus Asisi 

Judul Makalah

“Pascakolonial: Interpretasi Selera dan Kuasa dalam Novel Pak Tua yang Membaca Kisah Cinta Karya Luis Sepúlveda dan Novel Harimau! Harimau! Karya Mochtar Lubis”

 

Demikian berita acara ini kami sampaikan hendaknya diterima. Keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat.

 

Jakarta, 27 Agustus 2024

Dewan Juri,

Shopping Basket

Berlangganan/Subscribe Newsletter